Tips Cara Membuka Semua Character One Piece Grand Battle! 2 PSX


Setelah sebelumnya dibahas mengenai cheat One Piece Grand Battle!, kali ini akan diulas tips dan cheat untuk membuka seluruh character dan secret dalam game One Piece Grand Battle! 2 yang hadir di console Sony PlayStation.

Alternate Costumes
Untuk menggunakan character dengan tampilan yang berbeda (alternate costumes), pada saat memilih character yang akan digunakan tekan R1 + Circle, L1 + Circle, atau L1 + R1 + Circle. Keseluruhan terdapat empat costumes untuk satu character.

Carue
Carue ialah bebek peliharaan dari Vivi. Untuk mendapatkan Carue, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Luffy atau Vivi.

Smoker
Untuk mendapatkan Smoker, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Luffy.

Tashigi
Untuk mendapatkan Tashigi, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Zoro.

Wapol
Untuk mendapatkan Wapol, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Nami atau Chopper.

Mr. 3
Untuk mendapatkan Mr. 3, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Usopp.

Mr. 2
Untuk mendapatkan Mr. 2, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Sanji.

Miss All Sunday Nico Robin
Untuk mendapatkan Miss All Sunday Nico Robin, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Vivi.

Mr. 0 Crocodile
Untuk mendapatkan Mr. 0 Crocodile, selesaikan Story Mode sebanyak dua kali dengan menggunakan Luffy.

Buggy
Untuk mendapatkan Buggy, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Smoker.

Alvida
Untuk mendapatkan Alvida, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Tashigi.

Kuro
Untuk mendapatkan Kuro, selesaikan Story Mode sebanyak dua kali dengan menggunakan Wapol.

Arlong
Untuk mendapatkan Arlong, selesaikan Story Mode sebanyak dua kali dengan menggunakan Mr. 0 Crocodile.

Don Krieg
Untuk mendapatkan Don Krieg, selesaikan Story Mode sebanyak dua kali dengan menggunakan Mr. 3.

Pandaman
Untuk mendapatkan Pandaman, selesaikan Story Mode sebanyak dua kali dengan menggunakan Mr. 2.

Mihawk
Untuk mendapatkan Mihawk, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Buggy, Alvida, Kuro, Don Krieg, Arlong, dan Pandaman. Setelah itu mulai Story Mode baru dengan menggunakan Zoro. Pada akhir pertempuran Mihawk akan muncul, kalahkan dengan Zoro untuk mendapatkannya.

Shanks
Untuk mendapatkan Shanks, selesaikan Story Mode dengan menggunakan Buggy, Alvida, Kuro, Don Krieg, Arlong, dan Pandaman. Setelah itu mulai Story Mode baru dengan menggunakan Luffy. Pada akhir pertempuran Shanks akan muncul, kalahkan dengan Luffy untuk mendapatkannya.

Portgas D. Ace
Ace merupakan character terakhir yang dapat dimainkan dalam game One Piece Grand Battle! 2. Untuk mendapatkannya, sebelumnya pastikan telah mendapatkan Mihawk dan Shanks, selain itu semua character yang sudah ada telah menyelesaikan Story Mode dengan tingkat kesulitan Normal. Selain itu mainkan Free Battle setidaknya sepuluh kali, kemudian mainkan kembali Story Mode dengan menggunakan Smoker pada tingkat kesulitan Hard. Pada akhir pertempuran Ace akan muncul, kalahkan dengan Smoker untuk mendapatkannya.

Very Hard Mode
Untuk membuka Very Hard Mode, tingkat kesulitan tertinggi dalam game ini, diharuskan untuk melengkapi seluruh serangan yang ada dalam Training Mode untuk setiap character.

Gallery Mode
Setiap kali memainkan Free Battle akan mendapatkan 1 buah gambar di Gallery Mode. Total ada 172 gambar.

Sound Test
Untuk membuka Sound Test, selesaikan Story Mode dengan menggunkan Portgas D. Ace pada tingkat kesulitan apapun.

Unlock Training Ground
Training Ground, area pada training Mode, dapat digunakan pada Free Battle. Untuk membukanya, lakukan combo block jangkar yang ada di Training Ground sebanyak 100 kali. Caranya dengan melemparkan jangkar ke arah atas, kemudian berdiri di bawah jatuhnya jangkar tersebut, lakukan block hingga mencapai 100 kali. Setelah beberapa kali block, kecepatan jatuhnya jangkar akan berubah dan menjadi semakin sulit. Bila gagal sekali saja dalam melakukan block, maka hitungan akan reset, diulang kembali dari 0. Ini merupakan tantangan tersulit yang ada dalam game ini.