Microsoft sebagai pengembang sistem operasi Windows mulai merambah dunia console game dengan meluncurkan console game pertama mereka Xbox pada 15 November 2001 untuk Amerika Utara, sedangkan untuk Jepang pada 22 Februari, dan wilayah Eropa pada 14 Maret di tahun 2002. Microsoft Xbox menggunakan arsitektur CPU 32 bit CISC x86, dengan 64 MB RAM pada 733 MHz, dan NV2A GPU setingkat seri GeForce Ti4000.
Meski memiliki spesifikasi yang lebih tinggi dibanding kompetitornya, Microsoft Xbox justru kalah bersaing dengan Sony PlayStation 2. Hal tersebut dikarenakan kurangnya support dari developer game membuatnya kurang diminati, terutama di kawasan Asia. Dengan Halo 2, sebagai game paling banyak terjual sebanyak lebih dari 8,49 juta copy. Keseluruhan penjualan Microsoft Xbox mencapai 24 juta unit.
Generasi selanjutnya Microsoft Xbox 360 memiliki peruntungan yang lebih baik dari pendahulunya, dengan adanya fasilitas online gaming Xbox Live. Microsoft Xbox 360 dipasarkan pertama kali di Amerika Utara pada 22 November 2005, kawasan Eropa pada 2 Desember 2005, Jepang pada 10 Desember 2005, dan Australia pada 23 Maret 2006. dengan CPU 3.2 GHz IBM PowerPC tri-core "Xenon" dan GPU 500 MHz codenamed "Xenos". Penjualan game terlaris adalah Grand Thef Auto 5 sebanyak 11,34 juta copy. Terdapat fasilitas backward compability yang memungkinkan memainkan beberapa game (tidak semua) Xbox. Sama seperti PlayStation 2, Xbox 360 juga support terintegrasi dengan 3DTV. Layanan online yang diberikan antara lain Xbox Live, VideoKinect, dan Windows Live Messenger. Penjualan keseluruhan mencapai lebih dari 80 juta unit, dengan penjualan terbanyak di wilayah asalnya Amerika Serikat.
Pada 21 Mei 2013, Microsoft mengumumkan rencana peluncuran console game generasi ketiga mereka Xbox One. Barulah pada 22 November 2013 Xbox One diluncurkan serentak untuk kawasan Amerika Utara, Australia, dan beberapa negara di Eropa. Microsoft Xbox One menggunakan media Blu-ray, DVD, CPU Octa-Core (2 quad-core modules) AMD x86-64 "Jaguar", mendukung Gigabit Ethernet, Kinect Sensor, wireless Xbox One controller support hingga 8 player, dijual dengan harga awal 499,99 US dollar.