Secara sederhana SEO, Search Engine Optimization, merupakan proses yang mana akan membuat suatu situs lebih mudah dikenal oleh search engine, sehingga lebih mudah muncul dalam pencarian dan erat kaitannya dengan peningkatan jumlah traffic pengunjung. Berikut ini tips SEO untuk berbagi dengan sesama pemula:
Keyword Analysis
Kata kunci, keyword, merupakan bagian penting SEO. Hal tersebut karena para pengunjung menggunakan keyword tersebut pada search engine hingga akhirnya menemukan situs blog yang dicari. Sebaiknya lakukan pemilihan kata kunci yang banyak dicari oleh orang, juga dengan tingkat persaingan yang tidak terlalu besar.
Keyword Density
Disarankan untuk menggunakan kata kunci secara alamiah dan tidak berlebihan dalam sebuah content artikel. Tingkat kepadatan kata kunci yang baik antara 2 hingga 4 persen dari keseluruhan kata dalam suatu artikel. Sebagai contoh bila content artikel terdiri dari setidaknya 500 kata, maka jumlah kata kunci yang disarankan ialah berkisar antara 10 hingga 20 kata. Google maupun search engine lainnya tidak menyukai penggunaan kata kunci yang berlebihan.
Meta Description
Setiap halaman dalam situs haruslah memiliki title tag yang unik dan sebaiknya tidak lebih dari 70 karakter. Untuk meta description pada setiap post sebaiknya berkisar antara 150 hingga 160 karakter. Hal ini menjadi penting karena search engine membaca meta description untuk dapat memahami content pada post tersebut.
Don't Duplicate Content
Saat ini banyak sekali blog maupun situs di internet yang mengambil content artikel situs lain tanpa mengubah sedikitpun. Jadi yang dilakukan hanya tinggal copy and paste, tanpa adanya kreasi sedikitpun. Hal tersebut tidak disukai oleh search engine. Oleh karena itu untuk memperoleh traffic pengunjung yang baik perlu mengatur content artikel yang original, unik, dan menarik, tidak asal duplikat.
Sitemap
Singkatnya sitemap merupakan peta keseluruhan URL dari suatu situs, yang tersusun secara terurut. Dengan menyusun XML sitemap, akan membantu search engine untuk melakukan index pada suatu blog.
Dead Link
Lakukan pengecekkan pada bagian content artikel post dan halaman keseluruhan apakah terdapat link yang mati atau tidak. Bukan hanya pengunjung yang tidak menyukai dead link, search engine juga demikian. Para pengunjung akan kesulitan memperoleh informasi tambahan melalui dead link, sedangkan search engine tidak dapat melakukan index secara menyeluruh tanpa mengakses seluruh content termasuk link yang ada.
Backlink
Dengan meningkatkan jumlah backlink juga akan meningkatkan tingkat popularitas dari suatu situs. Untuk meningkatkan jumlah backlink dapat dilakukan dengan beberapa cara seperti melakukan submit artikel, melakukan komentar yang disisipi dengan link, guest posting, promosi social media, dan masih banyak cara lainnya. Dengan banyaknya jumlah backlink kemungkinan datangnya traffic pengunjung melalui link tersebut kian besar, terutama yang berasal dari situs yang besar.
Image Optimization
Melakukan pengoptimalisasian penggunaan gambar. Sebuah gambar bisa merepresentasikan banyak kata. Untuk itu penggunaan gambar sangat penting, terutama dalam Google Image. Gambar yang disisipi dengan kata kunci yang akan memudahkan pengunjung mengakses blog sewaktu melakukan pencarian gambar pada Google Image. Menyisipkan kata kunci dalam gambar dengan ALT tag.
Google Webmaster-Google Analytics
Kedua situs tersebut dapat digunakan untuk melakukan analisis kinerja dari suatu situs dalam rentang waktu tertentu. Google Webmaster, dapat digunakan untuk memperbaiki link yang salah, error, melakukan submit sitemap, dan lain sebagainya. Google Analitycs, dapat digunakan untuk mengakses data asal para pengunjung, jumlah pengunjung, bounce rate, asal traffic dan lain sebagainya yang akan membantu menganalisis kinerja dari blog.
Robot.txt
Robot.txt merupakan sebuah file yang mana diletakkan pada bagian root directory suatu situs. Fungsinya ialah membantu indexing dan memberikan arahan pada search engine halaman mana saja yang boleh diakses dan mana saja yang tidak boleh.
Loading Page
Hal penting lainnya ialah seberapa cepat loading page dari suatu blog. Bukan hanya pengunjung yang tidak menyukai loading page yang lama, search engine akan memberikan penilaian buruk terhadap situs dengan loading page yang lama. Berikut beberapa situs yang dapat digunakan untuk melakukan test loading page.