HP EliteBook 850 G1, meski memiliki ukuran display 15 inch, namun cukup ringan dengan bobot sekitar 4,4 pound. Menggunakan processor Core i7. Dilengkapi dengan fingerprint scanner untuk log in dan mengakses situs yang dipilih, membuat sistem keamanannya lebih terjaga. Isu keamanan memang mendapat perhatian tersendiri dalam produk ini, SureStart yang merupakan software bawaan dari HP, akan mendeteksi malware yang menyerang BIOS.
Untuk keamanan dari penyusup, ada HP Trust Circle, merupakan sebuah program encryption, yang akan mengunci secara menyeluruh berkas-berkas yang tersimpan, hingga sistem malakukan approve akses pengguna sesuai yang wewenangnya. Terdapat dua versi Trust Circle baik yang gratis maupun yang Pro. Untuk versi Pro disediakan pilihan baik untuk device produk HP maupun bukan. Ada pula Just in Time Authentication, feature ini memungkinkan sang pemilik untuk menentukan batas waktu inactive laptop. Bila sang pemilik tidak mengaktifkan laptop dalam jangka waktu tersebut, maka orang lain tidak dapat menggunakan laptop tersebut termasuk memasang piranti external.
HP EliteBook 850 G1 memiliki resolusi display 1920 x 1080 dengan kualitas gambar yang baik, untuk bekerja maupun bermain. Dalam pengujian kualitas audio, HP EliteBook 850 G1, dapat mencapai 84 decibel, yang mana satu decibel lebih tinggi dibandingkan rata-rata kinerja audio laptop lainnya pada kelas yang sama. Bagian touchpad berukuran 4,1 x 2,5 inch dan cukup responsif. Masa hidup battery dapat bertahan hingga lebih dari 7 jam dalam kondisi prima. Untuk masalah tampilan grafis, HP EliteBook 850 G1, terintegrasi dengan Intel HD Graphics 4400. Jenis processor yang digunakan ialah 2,1 GHz Intel Core i7-4600U, dengan RAM 8 GB, dan 180 GB SSD. Kualitas webcam pada 720p.