Spesifikasi Samsung Galaxy K Zoom


Samsung dengan bangga memperkenalkan smartphone dengan feature optical zoom, yakni Galaxy K Zoom. Untuk mendukung kinerja nan prima, Samsung mengimplementasikan processor SoC Exynos 5 Hexa Core yang dipadukan dengan RAM 2 GB pada Galaxy K Zoom. Sedangkan untuk mendukung kualitas graphic Samsung menggunakan GPU Mali-T624.

<img src="galaxy_k_zoom.png" alt="galaxy_k_zoom">


Dengan dukungan kinerja processor dan RAM sedemikian itu, Samsung Galaxy K Zoom sangat mendukung berbagai kegiatan semisal chatting, browsing, bermain game dengan graphic cukup berat, dan tentunya dapat diandalkan untuk mengambil gambar.

<img src="galaxy_k_zoom2.png" alt="galaxy_k_zoom">


Dalam hal kualitas mengambil gambar, Samsung telah membekali modul kamera utama Galaxy K Zoom dengan sensor BSI-CMOS berukuran 1/2.3 dengan resolusi 20,7 MP di bagian belakang dan modul kamera 2 MP di bagian depan. Sesuai nama yang disandangnya Galaxy K Zoom dibekali pula dengan lensa 24-240mm f/3.1-6.3 lengkap dengan kemampuan optical zoom hingga 10 kali. Sedangkan feature LED flash menggunakan Xenon disertai OIS (Optical Image Stabilization), yang akan menjaga kualitas gambar tetap fokus tidak blur. Agar dapat menyimpan banyak gambar, Samsung melengkapi Galaxy K Zoom dengan internal storage dengan kapasitas 8 GB yang dapat ditambah dengan menggunakan kartu memori microSD hingga 64 GB.
Samsung menyediakan pilihan connectivity 4G LTE, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Bluetooth 4.0 dan NFC. Untuk display, Galaxy K Zoom menggunakan media touchscreen berukuran 4,8 inch dengan resolusi HD 720p. Untuk operating system Samsung Galaxy K Zoom menggunakan Android 4.4 KitKat. Smsung membekali Galaxy K Zoom dengan battery 2430 mAh.
Berikut ini adalah spesifikasi singkat dari smartphone Samsung Galaxy K Zoom.
  • Processor: Exynos 5 Hexa Core, 4 Cortex A7 1,3 GHz + 2 Cortex A15 1,7 GHz
  • RAM: 2 GB
  • Internal Storage: 8 GB
  • Display: Touchscreen, 4,8 inch
  • Main Camera: BSI-CMOS 20,7 megapixels
  • Front Camera: 2 megapixels
  • Connectivity: 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, NFC, microUSB 2.0, jack audio 3,5 mm
  • Operating System: Android 4.4 KitKat
  • Battery: 2430 mAh
  • Dimension: 137,5 x 70,8 x 16,6 mm
  • Weight: 200 gram