Acer Liquid Z200 Smartphone Pemula Murah


Acer memperkenalkan produk mereka yang dengan target pasaran untuk para pengguna pemula smartphone, yakni Acer Liquid Z200. Dengan target pasaran pengguna pemula, tidak aneh bila harga dan spesifikasi dari smartphone tersebut tidak terlalu tinggi.

<img src="acer_liquid_z200.png" alt="acer_liquid_z200">


Acer Liquid Z200 hadir dengan display capacitive touchscreen berukuran 4 inch dengan kualitas resolusi yang tidak terlalu memukau, yakni 480x800 pixels. Dengan menggunakan processor Dual Core MediaTek MT6572M yang memiliki clock speed hinga mencapai 1 GHz dan dukungan RAM sebesar 512 MB, untuk mendukung kinerja dari operating system Android 4.4, KitKat, yang cepat dan optimal. Kapasitas penyimpanan internal dari Acer Liquid Z200 ialah sebesar 4 GB. Selain kualitas resolusi display yang kurang begitu memukau, kekurangan lain dari smartphone ini ialah tidak adanya kamera depan. Sehingga hanya mengandalkan sebuah kamera di bagian belakang yang hanya memiliki kualitas resolusi sebesar 2 MP. Hal tersebut tentu saja kurang menjadi daya tarik para penggemar selfie, yang biasa menggunakan kamera depan. Semua feature dalam Acer Liquid Z200 ini ditunjang oleh sumber daya battery 1300 mAh. Adapun Essential White, Fragrant Pink, Sky Blue, Sunshine Yellow, dan Titanium Black merupakan pilihan warna yang tersedia untuk smartphone dengan dua SIM card tersebut.
Berikut ini adalah feature kunci secara singkat dari smartphone ini.
  • Display: 4 inch Capacitive Touchscreen, 480x800 pixels
  • Processor: Dual Core MediaTek MT6572M clock speed 1 GHz
  • RAM: 512 MB
  • Operating System: Android 4.4, KitKat
  • Internal Storage: 4 GB
  • Camera: 2 megapixels
  • Battery: 1300 mAh
Lihat juga mengenai smartphone Acer lainnya yakni Liquid E600 dan Liquid E700.