Mengenal Jenis Embedded PC Indonesia


Embedded PC merupakan suatu PC (Personal Computer) atau mini single board computer yang memiliki spesifikasi hardware hampir seperti PC pada umumnya namun memiliki kapasitas hardware seperti hardisk, RAM, dan juga processor yang terbatas dan penggunaanya memiliki satu tujuan khusus tertentu.
Pada umumnya Embedded PC biasa digunakan oleh para pengembang embedded technology untuk membuat suatu alat yang mana membutuhkan PC sebagai media utamanya, namun dengan menggunakan tingkat daya yang relatif lebih kecil. Biasanya Embedded PC ini banyak digunakan sebagai server mini hingga untuk perangkat remote, yang dapat dikendalikan dari jarak jauh. Daya yang digunakan beragam mulai dari 5 VA sampai dengan 12 VA. Untuk spesifikasinya sendiri bermacam-macam sesuai dengan penyedia Embedded PC itu sendiri.

<img src="rasp.png" alt="rasp">

Adapun berikut ini ialah Embedded PC yang populer di Indonesia.

Raspberry Pi
Raspberry Pi merupakan satu Embedded PC yang cukup populer di Indonesia, dengan Spesifikasi untuk tipe Raspberry Pi-A memiliki RAM 512 SDRAM menggunakan core ARM ARM1176JZ-F 700 Mhz, GPU Dual Core VideoCore IV® Multimedia Co-Processor. Penyedia Embedded PC ini telah menyediakan beberapa distro linux untuk operating system yang diusungnya, antara lain seperti Ubuntu, Arch, Android, dan juga Raspbmc yang biasanya digunakan untuk keperluan multimedia operating system. Raspberry Pi menjadi perangkat yang serba guna, bahkan mampu untuk digunakan untuk menggantikan beberapa pekerjaan ringan yang biasanya dilakukan di sebuah PC biasa. Misalkan saja menangani pekerjaan seperti menjadi home theater, web server, xmpp server, NAS, FTP server, bahkan menjadi super computer dengan cara menyusun secara paralel puluhan Raspberry Pi ke dalam suatu jaringan. Hingga kian banyak komunitas pengguna Raspberry Pi di berbagai negara.
Untuk memperoleh informasi lebih lanjut silahkan kunjungi halaman situs Raspberry Pi.

<img src="rasp_pi.png" alt="rasp_pi">


BeagleBone Black
BeagleBone Black merupakan sebuah Embedded PC yang pada awalnya dibuat untuk para penggemar elektronika dan juga untuk keperluan pendidikan. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi situs resmi BeagleBone Black.

<img src="beaglebone_black.png" alt="beaglebone_black">

UDOO
Satu kelebihan dari UDOO yakni merupakan Embedded PC yang telah terintegrasi dengan feature Arduino didalamnya. Jadi selain memiliki fungsi sebagai Embedded PC, mini single board computer ini juga dapat berfungsi sebagai sebuah Arduino board karena memiliki port Arduino yang dapat diakses dengan secara mudah. Nama Arduino tentunya sudah tidak asing lagi bagi para pecinta microcontroller. Untuk info lebih lengkapnya silahkan kunjungi situs resmi dari UDOO.

<img src="udoo.png" alt="udoo">