Pengertian TCP/IP


TCP/IP merupakan singkatan dari Transmission Control Protocol/Internet Protocol, yang mana adalah standard komunikasi data yang digunakan dalam proses bertukar data dalam jaringan internet dan bersifat independent.
Makna dari independent disini ialah tidak tergantung pada terhadap mekanisme transport jaringan fisik yang digunakan. Pada awalnya TCP/IP dikembangkan untuk menghubungkan banyak komputer dalam tingkat Wide Area Network. Pada dasarnya TCP/IP terdiri dari banyak protocol atau disebut dengan istilah protocol suite. TCP/IP stack merupakan istilah untuk software hasil implementasi protocol dalam suatu operating system.
Mekanisme pengalamatan pada TCP/IP menggunakan IP address, yang mana mengizinkan hingga beberapa ratus juta komputer untuk dapat saling berhubungan satu sama lainnya di dalam jaringan internet. TCP/IP tidak bersifat terbatas digunakan pada satu sistem operasi saja, routable yang memungkinkan operating system Windows dan Linux saling membentuk jaringan yang heterogen.
IP address dapat diumpamakan sebagai suatu alamat rumah. IP address merupakan suatu cara untuk mengetahui asal atau alamat dari suatu komputer berupa sistem penomoran masing-masing komputer yang bersifat unik dalam suatu jaringan. Sistem penomoran yang sering digunakan adalah dengan notasi dot-decimal yang terdiri dari empat bagian yang dipisahkan oleh titik. IP mendefinisikan pengalamatan metode dan struktur untuk encapsulation paket data. Awal mula IP datagram service yang mana bersifat connectionless dalam Program Transmission Control asli diperkenalkan oleh Vint Cerf dan Bob Kahn pada tahun 1974, yang lainnya adalah berorientasi koneksi Transmission Control Protocol. Internet Protocol Suite, dan oleh sebab itu sering disebut sebagai TCP/IP.
Setiap komputer yang terhubung dengan internet memiliki IP address yang unik, berbeda antara satu komputer dengan yang lainnya. IP address tersebut dapat digunakan untuk melacak asal negara bahkan lebih rinci hingga lokasi kota tempat komputer tersebut terhubung dalam jaringan internet.
IP address dapat dipisahkan menjadi 2 bagian, yakni bagian network ID dan bagian host ID. Bagian network ID berfungsi untuk mengidentifikasi suatu network dari network yang lain, sedangkan host ID berperan untuk mengidentifikasi host dalam suatu network.